
Holiday Programs
Description
Pelatihan ketika liburan sekolah tentang berbagai topik pengembangan karakter.
Program Details
1. Orator's Adventure
Pelatihan Outbound Training untuk anak anak dan remaja yang dilaksanakan di alam terbuka yang dimana peserta pelatihan akan belajar mengenai: Leadership, Teamwork, Resilience & Communication melalui perantara permainan-permainan yang edukatif dan fun.
2. Excellent Teen
Pelatihan Excellent Teen yang kami laksanakan untuk melatih anak menjadi Anak 5B, Berbakti, Berprestasi, Berakhlak, Berempati dan Berkreasi. Pelatihan ini kami laksanakan dalam 4 hari 3 malam, yang dimana anak akan belajar untuk tidak tergantung pada gawai mereka dan benar-benar bersosialisasi dan berinteraksi dengan sesama peserta pelatihan.
Future Leaders Camps
Future Leaders Camps adalah holiday program yang dirancang untuk mengasah kepemimpinan, komunikasi, dan kerja sama tim. Peserta akan belajar dengan cara yang fun, interaktif, dan penuh tantangan. Program ini membantu anak dan remaja menjadi lebih percaya diri, berani berbicara, serta mampu bekerja sama dengan orang lain. Untuk kategori Junior & Youth, kegiatan berlangsung 2 hari dengan durasi 8 jam per sesi. Sedangkan untuk kategori Apprentice, kegiatan dilaksanakan 3 hari dengan durasi 3 jam per sesi.
Future Leaders Camps bukan sekadar liburan, melainkan pengalaman berharga yang membekali peserta dengan keterampilan penting sebagai calon pemimpin masa depan.

